Kalender Kesehatan Pada Bulan Juni 2024 dan Tips Agar Ibu Hamil dan Janin Sehat

Kalender Kesehatan Bulan Juni 2024 yang Bisa Jadi Acuan

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI telah merilis Kalender Kesehatan Juni 2024 yang berisi info kesehatan singkat dan tanggal hari-hari penting di dunia kesehatan baik secara nasional maupun internasional.

Kalender ini juga dirilis oleh Kemenkes setiap tahunnya melalui program GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat).

Kalender Kesehatan Pada Bulan Juni 2024

  1. Kalender Kesehatan Bulan Juni 2024 Nasional

Kementerian Kesehatan RI telah merilis kalender resmi yang digunakan untuk memperringati isu kesehatan sebagai berikut:

  • 24 Juni: Hari Bidan Nasional
  • 29 Juni: Hari Keluarga Nasional

 

  1. Kalender Kesehatan Bulan Juni 2024 Internasional

Selain peringatan nasional, dunia secara global juga memperingati hari yang berhubungan dengan isu kesehatan, antara lain:

  • 1 Juni: Hari Minum Susu Sedunia
  • 3 Juni: Hari Bersepeda Sedunia
  • 8 Juni: Hari Tumor Otak Sedunia
  • 14 Juni: Hari Donor Darah Dunia
  • 15 Juni: Hari Demam Berdarah Dengue ASEAN
  • 19 Juni: Hari Sel Sabit Sedunia
  • 21 Juni: Hari Yoga Internasional
  • 25 Juni: Hari Vitiligo Sedunia
  • 26 Juni: Hari Anti Narkoba Sedunia

 

  1. Peringatan Isu Kesehatan Mingguan dan Bulanan Juni 2024

Guna meningkatkan kesadaran akan kesehatan juga hadir pada peringatan bulanan sebagai berikut:

  • Alzheimer’s and Brain Awareness Month atau Bulan Kesadaran Alzheimer dan Otak
  • Cataract Awaraness Month atau Bulan Peduli Katarak
  • Men’s Health Month atau Bulan Kesehatan Pria
  • Myasthenia Gravis Awareness Month atau Bulan Kesadaran Myasthenia Gravis
  • PTSD Awareness Month atau Bulan Kesadaran PTSD
  • Scoliosis Awareness Month atau Bulan Kesadaran Skoliosis

 

Tips Agar Ibu Hamil dan Janin Sehat

Berikut beberapa tips agar ibu hami dan janin sehat:

  • Selalu kontrol kehamilan ke dokter/bidan tepat waktu. Jangan suka menunda-nunda untuk memeriksakan kehamilan serta kondisi bunda maupun janin yang ada di dalam kandungan. Karena dengan melakukan kontrol secara rutin ini merupakan sebagai langkah untuk mengetahui perkembangan dan pertumbuhan janin.
  • Memulai gaya hidup sehat bukan hanya wajib diterapkan bagi bunda saja, namun wajib juga diterapkan pada pasangan. Jadi, ajaklah suami untuk mulai pola hidup yang sehat seperti berhenti untuk merokok bagi suaminya yang perokok.
  • Lakukan olahraga ringan secara teratur. Karena selain menyehatkan, olahraga juga bisa membuat bunda lebih kuat ketika proses persalinan nanti.
  • Miliki waktu istirahat yang cukup, konsumsi air putih yng cukup, dan hindari mengonsumsi obat kimia jika ingin mengobati mual dan pusing.
  • Pastikan untuk memulai pola hidup yang lebih sehat. Dalam hal ini, hindari makanan yang berbahaya, merokok, minum minuman bersoda dan beralkohol.
  • Hindari kontak langsung dengan bahan-bahan kimia yang berisiko pada kehamilan bunda seperti pembersih keramik, pembersih lantai, dan lain sebagainya.
  • Pastikan bahwa gigi dan gusi serta mulut bunda sehat. Karena jika ada bakteri di area ini makan akan berdampak buruk bagi kesehatan janin.
  • Konsultasikan kehamilan bunda dengan dokter atau bidan dan mintalan sarannya soal kebaikan kehamilan bunda. Selain itu, ceritakan juga riwayat kesehatan bunda sehingga dokter bisa memahami bunda dengan lebih baik.
  • Mintalah pendapat dan dukungan dari orang-orang di sekitar anda akan kehamilan ini, terutama dari suami.
  • Hindari melakukan aktivitas fisik yang terlalu berat.
  • Cari tahu informasi seputar kehamilan lewat browsing di internet, buku, atau menanyakan langsung kepada para ahlinya seperti dokter atau bidan.